Minggu, 15 November 2015

Propaganda media (barat) di indonesia

Sudah lihat berita kemarin? Hampir semua media memberitakan kejadian teror di Paris prancis. 153 orang tidak berdosa tewas. Dan seluruh dunia berduka dan mengecam keras tindakan tersebut. Bahkan situs sosial media Facebook mengajak penggunanya untuk mencoba foto editor dengan gaya bendera prancis demi mendukung warga prancis.

Memang kejadian tersebut tidak sesuai dengan peri kemanusiaan. Tetapi apakah harus segitu di besar besarkan.

Kenapa media tidak bertindak adil antara pembantaian di gaza dan kejadian di prancis ini? Seolah di gaza tidak terjadi apa apa dan hanya di prancis saja yang terjadi teror. Kenapa media selalu lebih membela sisi yang satu dan melupakan sisi yang lain? Kenapa media tidak pernah adil? Apakah semua media di indonesia mendapatkan misi yang sama untuk menjatuhkan sisi yang satu dan membela sisi yang lain? Demi dana investasi dari pihak asing?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar