Minggu, 15 November 2015

Propaganda media (barat) di indonesia

Sudah lihat berita kemarin? Hampir semua media memberitakan kejadian teror di Paris prancis. 153 orang tidak berdosa tewas. Dan seluruh dunia berduka dan mengecam keras tindakan tersebut. Bahkan situs sosial media Facebook mengajak penggunanya untuk mencoba foto editor dengan gaya bendera prancis demi mendukung warga prancis.

Memang kejadian tersebut tidak sesuai dengan peri kemanusiaan. Tetapi apakah harus segitu di besar besarkan.

Kenapa media tidak bertindak adil antara pembantaian di gaza dan kejadian di prancis ini? Seolah di gaza tidak terjadi apa apa dan hanya di prancis saja yang terjadi teror. Kenapa media selalu lebih membela sisi yang satu dan melupakan sisi yang lain? Kenapa media tidak pernah adil? Apakah semua media di indonesia mendapatkan misi yang sama untuk menjatuhkan sisi yang satu dan membela sisi yang lain? Demi dana investasi dari pihak asing?

Senin, 19 Oktober 2015

Sinetron Perempuan di pinggir jalan

Apa yang harus saya jelaskan kepada anak saya jika dia bertanya apa yang di lakukan perempuan di pinggir jalan dengan pakaian ketat. Apa saya harus jawab dia sedang jualan cireng? Mohon bantuannya.

Saran saya jika sinetron ini masih mau terus tayangan. Tolong di pertimbangkan lagi judulnya dan latar belakangnya. Karena lembaga lain sudah berusaha untuk nekekan prostitusi.  Contohnya saja kominfo yang sudah berusaha memblokir puluhan ribu situs pornografi dan prostitusi online. Selain itu kepolisian sudah bekerja untuk mengentaskan bisnis prostitusi ini. Semoga KPI bisa mendukung lembaga lain yang sudah susah payah memberantas prostitusi di negeri ini.

Jangan sampai KPI bertindak tidak objektif karena SEO dari perusahaan tersebut mendukung KPI. Jangan sampai KPI merasa pamrih terhadap stasiun televisi swasta yang dipimpin oleh orang tersebut. KPI harus tetap professional. Terima kasih.

Meme gokil

Rabu, 14 Oktober 2015

Aceh singkil vs Tolikara : Ketidakadilan di Indonesia

Kenapa ketidakadilan bisa terjadi di indonesia, yang katanya negeri yang menganut hukum.Negeri yang merdeka dan negeri yang berkeadilan.

Seringkali di negeri ini terjadi konflik horisontal antar masyarakat. Dan bahkan para penegak hukum tidak mampu mengendalikan konflik di indonesia, yang terutama bagian timur.  Di bagian timur negeri ini seringkali yang menjadi kambing hitam selalu orang pendatang, orang yang berkeyakinan berbeda dengan sebagian besar masyarakat disana, bahkan aparat kepolisian dan TNI juga sering menjadi sasaran mereka. Seperti halnya yang terjadi di Tolikara. Sebuah pembakaran rumah ibadah (mushola) yang dilakukan oleh orang tidak dikenal, itulah yang digembar-gemborkan di berita stasiun televisi nasional. Yang selalu mendukung kubu tersebut. Pada kenyataannya yang melakukan pembakaran adalah warga sekitar. Yaitu kubu yang selalu dimanjakan di negeri ini ( Kamu pasti sudah tahu siapa kubu tersebut ).

Kemudian ada lagi insiden yang terjadi di aceh singkil sebuah pembongkaran dan pembakaran sebuah rumah ibadah ( gereja ) yang tidak memiliki izin. Kemudian banyak media yang memberikan bahwa pelakunya adalah organisasi tertentu( teroris ) yang sudah merencanakan untuk melakukan hal tersebut. Banyak organisasi yang mengutuk hal tersebut tetapi tidak mengutuk insiden yang terjadi di Tolikara. Dan sekali lagi aparat penegak hukum menjadi kambing hitam karena dianggap lalai oleh kubu yang manja tersebut. Kubu yang selalu dimanjakan di negeri ini, baik oleh pemerintah , wakil rakyat, dan juga lembaga lainnya.

Semua tindakan kekerasan seharusnya di tindak secara adil dan tidak tebang pilih. Dihukum sepadan dengan tindakan yang telah dilakukan. Diberikan secara objektif dan tidak memutar balikkan fakta yang terjadi di lapangan. Dan selalu berpangku kepada keadilan.

Jangan sampai ketidakadilan terjadi lagi di negeri ini.

Minggu, 11 Oktober 2015

Film superhero dari indonesia

Filem indonesia sedah sangat berkembang dewasa ini. Dari yang horror sampai yang komedi. Dari yang berkualitas sampai yang abal-abal. Perkembangan perfileman di indonesia tidak terlepas dari kreatifitas para sineasnya. Judul judul baru yang segar, ada juga yang remake.
Mulai dari tahun 2000an filem filem horror mulai bercampur dengan komedi yang ditambah dengan adegan sensual. Kemudian ada juga yang mengusung jenis derama percintaan anak muda. Kemudian muncul lagi filem laga modern dengan aksi yang cukup memukau penonton.

Dari sekian banyak jenis filem yang tayang. Sangat sedikit atau bahkan tidak ada filem yang berjenis superhero atau pahlawan super yang berasal dari Indonesia. Tidak seperti di luar negeri yang sudah banyak mengeluarkan filem bertemakan superhero. Misalnya saja Amerika Serikat yang sudah membanjiri publik Indonesia dengan superheronya.
Sedangkan dari negeri sendiri belum ada yang berani untuk menelurkan filem yang bertemakan superhero seperti negeri paman sam tersebut. Di indonesia sendiri bukanya tidak punya comic superhero layaknya superhero Marvel atau DC comic. Contohnya saja ada gundala putra petir. Yang sudah jelas karakternya tinggal membuat sedikit improvisasi dalam cerita yang akan disajikan agar sesuai dengan selera masa kini. Untuk special effect, Indonesia sudah banyak yang mampu menangani hal ini. Tinggal kemauan dari sineasnya saja yang harus ditumbuhkan untuk membuat filem berjenis pahlawan super.

Jika saja para sineas sineas Indonesia mau dan berani untuk mengambil tantangan ini bukan tidak mungkin akan mendapatkan sambutan yang lebih baik dari filem import yang selama ini beredar di pasar Indonesia.

Kamis, 08 Oktober 2015

Pay the ghost. Gaya film horror amerika.

Pola pikir bisa membuat orang mempunyai ketakutan yang berbeda-beda.

Seperti halnya film yang yang baru saja aku tonton.  Pay the ghost, inilah judul yang di tampilkan. Berlatar belakang di New York, kota yang tidak pernah tidur.
Sebuah keluarga yang sedang merayakan Halloween tiba-tiba kehilangan anak satu-satunya Charlie secara misterius.

Gaya penokohan hantunya difilm ini  sangat berbeda dengan di indonesia tetapi mempunyai kesamaan dalam kemunculan hantunya. Yaitu secara tiba-tiba dan mengagetkan.

Dari film ini bisa di ambil garis besar bahwa hantu di amerika sana selalu bersumber dari sejarah masa lalu tentang penyihir dan sebagainya yang dibunuh oleh warga sekitar.  Kemudian menjadi hantu yang gentayangan untuk menuntut balas. Sedangkan di indonesia sendiri lebih banyak yang tidak memiliki latar belakang secara jelas dan individual seperti pocong dan kuntil anak, di banyak tempat ada pocong dan ada kuntil anak. Jadi tidak ada cerita individualnya. Sedangkan hantu yang memiliki latar belakang yang jelas dan individual hanya segelintir saja. Misalnya hantu kasablangka.

Ketakutan orang amerika lebih kepada kemisteriusanya daripada bentuk fisik dari hantu yang mereka gambarkan di film ini. Sedangkan di indonesia lebih kepada bentuk fisik yang menyeramkan.

Di film indonesia kita sudah bisa tahu siapa tokoh hantunya sebelum menonton filmnya, sedangkan di amerika tokoh hantu baru bisa diketahui setelah seluruh filmnya habis ditonton.

Selasa, 22 September 2015

Berjenggot vs tidak Berjenggot

Berjenggot vs tidak Berjenggot. Bisa di bandingkan antara contoh dua orang di ini mana yang lebih berpengaruh dan mana yang kurang berpengaruh. Bukan hanya pada sisi agamanya tapi juga di sisi pengaruhnya di dunia internasional.

Senin, 14 September 2015

Kebanyakan nonton iklan

Ciptakan momentmu.  Sambil nunggu macetnya terurai, tiduran dulu.

Rabu, 19 Agustus 2015

Gojek Indonesia

Sudah tidak bisa di pungkiri lagi bahwasanya gojek audah menjadi transportasi publik. Mulai dari perkotaan sampai ke pelosok desa.

Ojek bisa dibilang sudah sangat merakyat dibandingkan denang moda transportasi lain seperti taksi maupun angkot. Dengan berkembangnya teknologi informasi membuat ojek tidak hanya beroperasi seperti pada tahun 90an. Transportasi ojek kini sudah sangat berbeda dari tahun tahun tersebut. Dengan jempol memainkan handphone kita. Kita sudah bisa memanggil ojek langganan kita. Terimakasih telah di inovasikanya Gojek. Aplikasi yang bisa digunakan untuk memanggil ojek tanpa harus pergi ke pangkalan terlebih dulu. Cukup dengan menggunakan smartphone kita sudah bisa memesan ojek yang paling dekat dengan lokasi kita atau bisa juga ojek langganan kita.

Pemerintah sudah seharusnya menjadi pengayom bagi rakyatnya. Termasuk juga tukang ojek maupun gojek. Perselisihan antara dua profesi ini sudah menjadi buah bibir masyarakat. Dan kebanyakan yang menjadi korban kekerasan adalah personil gojek.

Dari segi hukum di Indonesia kendaraan roda dua memang bukan transportasi publik. Jadi bukan hanya gojek yang harus dibenahi, tapi juga ojek itu sendiri. Baik transportasinya yang harus dibenahi ataupun hukum yang mengaturnya yang harus dibenahi.

Rabu, 12 Agustus 2015

Memperingati HUT RI ke 70

Memperingati HUT RI yang kita akan rayakan pada tanggal 17 nanti semoga bukan hanya seremonial belaka. Karena pada tahun - tahun sebelumnya kita merayakan 17 agustus tidak lain dan tidak bukan hanya sebagai seremonial belaka. Tidak ada peningkatan kesejahteraan maupun pembangunan di daerah-daerah terluar negeri ini.

Peringatan kemerdekaan tahun ini berselogan "Ayo kerja". Dari selogan ini muncul pertanyaan.  Kerja?, kerja di mana?, kerja apa?. Bahkan para pekerja pun banyak yang mengalami PHK masal karena pelemahan daya beli masyarakatnya. Hasil pertanian negeri ini kalah saing dengan negeri tetangga. Daging sapi pun demikian halnya.

Jadi apa yang bisa kita kerjakan di negeri yang bersemboyan ayo kerja ini. Apa kita hanya akan mengerjakan hal yang tidak akan menyejahterakan diri kita maupun masyarakat? Apa kita harus menyejahterakan diri kita walaupun merugikan masyarakat?

Negeri yang konon katanya kail dan pancing akan menghidupi dirimu ini, sudah tidak lagi seperti yang orang-orang tua kita katakan. Negeri ini sudah gersang karena kerakusannya para pemimpin negeri ini.

Pilih 2G 3G apa 4G

Waktu kemarin aku pakai 2G kuota internetku tidak pernah habis. Selalu sisa bayak di ujung bulan. Paling banyak pemakaian 200mb. Tapi sekarang 400mb sudah habis dalam 2 hari di 3G. 2 hari 400mb?  Buat apa?
Jangan negative thinking dulu. Sudah lama aku tidak update hp ini jadi terlalu banyak app yang tidak terupdate. Makanya kuotanya habis begitu cepat.

Jadi sebenarnya bagus 2g apa 3g?
Menurut pengalamanku. Jikalau kamu hanya menggunakan Internet untuk sekedar update status bagus pakai 2g saja (Bisa di seting di Android kamu). Selain itu juga bisa menghemat pengeluaran bulanan.

Tapi berbeda dengan sosmeder yang selalu mau update, bukan hanya text tapi juga foto bahkan video. Lebih bagus kamu menggunakan 3g mungkin 4g. Perlu diingat bahwa penggunaan 3g atau 4g akan cepat menghabiskan kuota kamu yang akan berimbas pada pengeluaran bulanan kamu. Jadi solusinya apa?

Solusi yang bisa dilakukan paling awal adalah menonaktifkan jaringan data kamu sesaat sebelum tidur. Yang kedua membatasi aplikasi yang terinstall di hp kamu. Karena setiap menggunakan Internet di background yang tidak disadari oleh pengguna. Yang terakhir adalah membatasi interaksi di sosmed. Jika sosmed hanya digunakan untuk menghabiskan waktu luang.

Selasa, 11 Agustus 2015

Daftar Adsanse di blogspot

Begini caranya kalau mau daftar Adsanse di blogspot.

Login ke akun blogspot kamu terus klik  ikon drop down di sebelah kanan icon post baru

Disitu akan ada link adsanse jika blog kamu sudah memenuhi kualifikasi Google.

Jika belum maka yang akan tampil adalah Adword bukan Adsanse.

Lalu apa yang bisa dilakukan agar link Adsanse muncul?
Tingkatkan jumlah pengunjung blog akan secara otomatis mengubah link Adword menjadi Adsanse. Blog yang menarik dan selalu di perbaharui akan memiliki pengunjung yang ramai daripada blog yang tidak pernah di perbaharui tentunya.

Cara untuk meningkatkan pengunjung blog atau web disebut SEO. Bisa dicari di Google.  Sudah banyak mengulas tentang SEO baik yang berbayar yang gratis.